Jalur Masuk Menjadi CPNS Guru

Penerimaan CPNS Guru

Jalur Masuk Menjadi CPNS Guru 2018 - Informasi penerimaan CPNS 2018 formasi guru sedang ditunggu-tunggu saat ini. Sebab menjadi aparatur sipil negara (ASN) masih menjadi primadona sampai kini. Iming-iming kesejahteraan yang layak dan status sosial yang tinggi jadi dambaan sebagian orang.

Demikian halnya seorang guru. Hampir semua guru ingin menyandang status pegawai negeri. Bukan apa-apa, semua sudah tahu berapa kisaran nominal yang dibawa pulang guru tiap bulannya, selama masih berstatus honorer.

. . . bahkan untuk ganti transport ke sekolah saja banyak yang masih kurang.

Sementara satu-satunya uang sekolah yang bisa dipakai untuk membayar tenaga sukwan ini hanya uang BOS. Itupun dibatasi, maksimal 15% untuk seluruh tenaga honorer.

Jadi kalau ada guru yang diangkat jadi PNS, yang senang bukan hanya guru pribadi. Lembaga juga merasakan dampaknya. Anggaran yang sebelumnya dipakai menggaji guru sukwan, bisa untuk kebutuhan sekolah lain.

Sayangnya harapan itu belum menemui kenyataan. Sejak penerimaan CPNS terakhir adalah tahun 2014, sampai kini belum ada lagi penerimaan baru. Itulah yang membuat banyak guru hilang kesabaran.

Namun berdasarkan kabar yang beredar, pada tahun 2018 ini pemerintah memastikan akan membuka pendaftaran lagi khususnya untuk profesi guru. Perkiraan pelaksanaan penerimaan CPNS akan dimulai di bulan Juli 2018, setelah pelaksanaan Pilkada selesai.

(Prediksi) Format Penerimaan CPNS 2018

Meski lebih dari 3 tahun sedang moratorium, bukan berarti pemerintah diam. Sebenarnya saat ini masih dilakukan penyesuaian format seperti apa yang tepat untuk menerima aparat-aparat baru. Disamping juga menyesuaikan banyaknya anggaran negara yang dialokasikan untuk belanja pegawai.

Nah, untuk tahun ini dipastikan hanya ada satu jalur penerimaan, yaitu melalui tes.

Kalau dulu-dulu ada jalur portofolio, sekarang sudah tak ada lagi. Bahkan harapan untuk mengangkat CPNS secara otomatis bagi tenaga honorer yang sudah mengabdi puluhan tahun, sirna.

Sebenarnya pemerintah, dalam hal ini Menteri PAN-RB, sempat mempertimbangkan peluang pengangkatan otomatis. Namun setelah muncul larangan dari KPK, maka tidak ada lagi pengangkatan secara otomatis. Untuk itu, bagi yang memiliki harapan ingin diangkat secara otomatis, mungkin harapan itu sebisa mungkin dikurangi. Sebab yang lebih penting sekarang adalah melakukan persiapan untuk mengikuti tes.

Bentuk Tesnya Seperti Apa?

Tahun 2014 lalu adalah terakhir kalinya digunakan tes berbasis naskah/lembaran soal. Pada tahun itu juga untuk pertama kalinya digunakan tes berbasis komputer (CAT). Apa itu tes CAT?

Computer Assesment Test (CAT) adalah proses pengerjaan soal-soal tes berbasis online, yang mana hasil tes itu langsung terhubung ke server pusat. Sehingga begitu soal selesai dikerjakan, berapa skor/nilai yang kita peroleh bisa langsung diketahui. Diyakini, cara inilah yang paling efektif untuk meminimalisir kecurangan-kecurangan yang kerap terjadi sebelumnya.

Untuk itu, ada baiknya anda mempersiapkan bentuk tes jenis ini. Ada 3 bidang yang diujikan (merujuk pada tes tahun 2014), yaitu Tes Karakteristik Pribadi (TKP), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK). Setelah lolos tes tersebut, dilanjutkan dengan terakhir yaitu wawancara.
.
Selengkapnya, silahkan membaca Persiapan Menaklukkan Tes SKD CPNS (Tanpa Bimbel).

Sekedar saran, untuk mempelajari materi-materi itu lebih baik mengandalkan buku atau modul berbentuk cetak dari toko-toko buku. Jangan terlalu mengandalkan materi yang didapat secara online lewat download atau buku-buku digital.

Sedangkan untuk simulasi mengerjakan tes CAT secara online, barulah anda harus terhubung ke internet. Ada banyak situs yang menyediakan latihan soal-soal berbasis CAT. Silahkan pilih beberapa agar anda semakin hafal dan terbiasa.

Siapa yang berhak mengikuti Tes CAT CPNS

1. Honorer
Beberapa kabar yang beredar, pemerintah akan memprioritaskan guru-guru honorer untuk diangkat CPNS. Terutama yang sudah mengabdi puluhan tahun. Tapi kita masih menunggu ketetapan resminya.

Kita tahu, saat ini guru honorer di sekolah negeri terbagi menjadi 3 kategori, yakni Kategori-2, Kategori-1, dan Non-Kategori. Yang paling punya peluang tentu Honorer K-2, yang punya masa pengabdian lebih banyak. Itu artinya bagi anda yang termasuk kategori ini, perlu segera melakukan persiapan mengikuti tes.

Lalu bagaimana dengan guru sukwan di sekolah swasta? Karena tidak tercatat sebagai honorer, maka peluang untuk bisa jadi CPNS adalah ikut tes lewat jalur umum.

2. Umum
Jalur umum diperuntukkan bagi siapa saja yang ingin menjadi PNS Guru, tanpa mempedulikan sudah mengabdi di lembaga pendidikan atau belum. Inilah yang sering ditunggu-tunggu, sehingga hampir setiap kali diadakan, pasti pelamar membludak jauh melebihi kuota yang tersedia.

Untuk syarat-syaratnya, hampir pasti tidak ada perubahan seperti tahun sebelumnya, diantaranya:

  • Memiliki ijasah sesuai formasi yang dibutuhkan (PGSD, Pendidikan Matematika, Pendidikan Seni, dan lainnya), serta akta mengajar.
  • Program studi terakreditasi minimal B.
  • IPK minimal 2,75 untuk perguruan tinggi negeri, dan 3,00 untuk perguruan tinggi swasta.
  • Berusia maksimal 35 tahun (S-1) dan 40 tahun (S-2).
  • Dan lain-lain (tergantung kebijakan pemerintah daerah)

3. SM3T
Jalur ini dikhususkan bagi mereka yang mengikuti program mengajar di daerah terdepan, terluar,dan tertinggal. Setelah program selesai, mereka diprioritaskan untuk diangkat langsung sebagai CPNS.

Ini juga menjadi pilihan terutama pada fresh graduate, atau bahkan yang masih mengenyam bangku kuliah. Peluang terbuka lebar jika ingin menjadi PNS. Meskipun untuk bisa ikut program ini, tetap harus mengikuti seleksi yang ketat dan bersaing dengan kompetitor dari seluruh Indonesia.

Demikian info tentang jalur masuk penerimaan CNPS formasi guru untuk tahun 2018. Informasi terbaru seputar dimulainya Penerimaan CPNS 2018 akan terus kami update di blog ini..

Terima kasih telah mengunjungi lapak sederhana ini. Kehadiran dan dukungan Anda adalah penyemangat saya untuk terus menulis dan berbagi informasi tentang pendidikan. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Anda.