Jadwal UKMPPG Kemenag Tahun 2021 (firstaker dan retaker)

Proses pelaksanaan PPG Angkatan 1 saat ini memasuki tahap paling akhir, yaitu Uji Kompetensi yang terdiri dari Uji Kinerja (UKin) dan Uji Pengetahuan (UP). Selain mahasiswa dari angkatan 1 (firstaker), UKMPPG Batch 1 ini juga diperuntukkan bagi mahasiswa yang tidak lulus UKMPPG tahun sebelumnya (retaker).

Uji Kinerja (UKin) akan diselenggarakan pada tanggal 10 - 12 September 2021 sesuai dengan ketentuan yang telah disepakati dan disampaikan saat kegiatan refreshment calon penguji UKin. Sedangkan Uji Pengetahuan (UP) Batch-1 untuk guru bidang agama akan diselenggarakan pada tanggal 18 - 19 September 2021 dengan skema UP Berbasis Domisili (daring).

Bagaimana dengan pembiayaannya?

Untuk mahasiswa firstaker (peserta PPG Tahun 2021), biaya UKMPPG ditanggung oleh Kementerian Agama dan dibayarkan langsung oleh LPTK asal kepada Bendahara Panitia Nasional PPG Kementerian Agama khusus biaya UP. Sedangkan biaya UKin dikelola oleh masing-masing LPTK asal.

Sedangkan untuk mahasiswa retaker (peserta PPG Tahun 2018, 2019, dan 2020), biaya ditanggung oleh mahasiswa masing-masing dan dibayarkan langsung secara mandiri ke Bendahara Panitia Nasional PPG Kementerian Agama, dengan rincian Rp 300.000,- untuk UP dan Rp 1.000.000,- untuk UKin (Prosedur pendaftaran dan pendaftaran unduh disini).

UKMPPG Batch 1

Baik peserta firstaker maupun retaker harus melakukan melakukan aktivasi akun UKMPPG pada website UKMPPG yang beralamat di http://ukm.ppg.kemdikbud.go.id, selanjutnya melihat plotting atau jadwal pelaksanaan UKMPPG.

Sementara itu, lokasi TUK (Tempat Uji Kompetensi) untuk UKin adalah di LPTK Penyelenggara dan untuk UP adalah di domisili (tempat tinggal) atau tempat yang dipilih oleh peserta.

Sumber : Surat Edaran Pelaksanaan UKMPPG Batch 1 dan Daftar Retaker

Demikian informasi yang dapat admin bagikan berkenaan dengan tahapan paling penting dan menentukan dalam PPG yaitu ujian UKMPPG. Mudah-mudahan bermanfaat.

Terima kasih telah mengunjungi lapak sederhana ini. Kehadiran dan dukungan Anda adalah penyemangat saya untuk terus menulis dan berbagi informasi tentang pendidikan. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Anda.